Senin, 13 Agustus 2012

Keanekaragaman Potensi di Dusun Jowah Desa Sidoluhur

Potret Potensi Alam Jowah

Siapa sangka, Pedukuhan jowah yang terletak di Desa Sidoluhur ini dilihat dari luar biasa-biasa aja, namun di dalamnya kaya akan potensi-potensi alam yang sangat menakjubkan. Disamping kaya  akan potensi fisiknya (sumber daya alam), juga kaya akan potensi non-fisiknya (sumber daya manusia).

Berikut rincian terkait potensi-potensi yang ada pada Dusun  Jowah:

Pemandangan alam yang indah
Salah satu potensi fisik di Dusun jowah ini adalah memiliki keindahan alam sawah yang indah yang membuat mata menjadi segar dan rileks. Sawah yang terletak di sibelah barat dan utara dari dusun Jowah ini terbilang subur dan tertata rapi.

Aliran selokan yang cukup deras
Di dusun Jowah terdapat aliran selokan yang cukup deras. Sehingga potensi yang satu ini dapat dimanfaatkan tenaganya dengan membuat Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH), yaitu dengan membuat turbin air yang putarannya dapat dimanfaatkan untuk berbagai macam hal, seperti untuk memutar mesin pemarut kelapa, pemotong pisang, dan juga sebagai pembangkit tenaga listrik tentunya.

Kekayaan hayati
Sumber daya alam hayati yang merupakan salah satu potensi fisik di dusun Jowah ini sangat melimpah. Seperti yang telah disebutkan diatas, di dusun ini terdapat sawah yang sangat luas, dan merupakan salah satu mata pencaharian dari penduduk di dusun ini. Masih banyak lagi berbagai macam potensi kekayaan hayati lainnya seperti, pohon kelapa, salak, pisang, bambu, dan masih banyak lagi keanekaragaman hayati lainnya yang tentunya dapat dikonsumsi maupun dimanfaatkan untuk kehidupan sehari-hari.

Berbagai jenis hewan ternak
Potensi fisik yang satu ini juga mampu digali lebih jauh. Ternak hewan merupakan salah satu mata pencaharian dari penduduk di dusun Jowah ini. Mulai dari ayam, domba, bebek, sapi, lele, dan masih banyak lagi. Pemanfaatan yang telah dilakukan seperti sosialisasi dan realisasi pembibitan lele, dan juga pemanfaatan  kotoran hewan ternak untuk jadikan bahan bakar biogas dengan membuat digester biogas.

Potensi SDM
Potensi sumber daya manusia di dusun ini tidak lain dan tidak bukan adalah penduduk dusun Jowah ini sendiri. Potensi SDM yang merupakan potensi non-fisik didesa ini sangat luar biasa. SDM di dusun ini sangat aktif dan kreatif. Mereka terdiri dari kelompok-kelompok yang dibentuk berdasarkan kegiatan-kegiatan yang mereka lakukan. Ada kelompok perikanan, kelompok pertanian, kelompok bapak-bapak, ibu-ibu maupun kelompok anak-anak remaja yang terdiri dari anak-anak smp, sma, yang sedang kuliah, maupun yang sudah kerja namun belum menikah. Potensi ini mampu dikembangkan sebagai penggerak program seperti, manajemen pembuangan dan pengelolaan sampah, pembuatan dan penggunaan mesin pencetak pelet untuk kelompok perikanan, bimbingan belajar, serta pengenalan IPTEK.

0 komentar:

Posting Komentar